Setelah naga2 di perut diberi makan, kami sempat berkeliling-keliling tanpa arah dan memutuskan bertanya kepada pak Polisi (hehehe...) mengenai obyek wisata yang ada di Bangkalan, hasilnya: Mercusuar di Sembilangan, Air Mata Ibu dan apa lagi ya??? (Gak tau persis karena gak ikut nanya) Kami memutuskan pergi ke Mercusuar yang terletak di Sembilangan.
Jalannya jauh banget, melewati Pesarean HM Cholil ditambah setengah jam perjalanan dengan mobil. Untuk memasuki kompleks mercusuar tiap mobil dikenai tarif 3000 dan motor 500 rupiah. Mercusuar yang dibangun tahun 1879 (beda 100 tahun umurnya ma aku) pada masa Raja Willem III ini digunakan untuk menerangi pelayaran di Selat Madura, mempunyai ketinggian 60 meter dan terdiri dari 17 tingkat dengan anak tangga sejumlah 272 buah. What a sport!!! Cocok buat saya yang sudah hidup sedentary selama 3 bulan di Kefa. So, naiklah kami berlima sampai tingkat 16 dan melihat – lihat pemandangan sekitar Selat Madura. Dari sana kami bisa melihat Gresik dengan deretan cerobong asapnya. Surabaya tidak terlihat dari Mercusuar. Sayang, gerimis yang tiba2 datang mengganggu keasyikan kami mengamati pemandangan dari ketinggian...
Oya untuk dapat menaiki mercusuar ini kami diminta membayar 1000 per kepala untuk uang kebersihan oleh penjaga mercusuar.
Sunday, May 28, 2006
Madura Trip (2)
Posted by Astri at 20:55
Labels: Perjalanan
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comments:
Sekarang ke madura lewat suramadu ya :)
Post a Comment