Sunday, May 28, 2006

Madura Trip (1)

Dasar JSer, ada satu yang mau jalan ke Madura yang lain langsung menyusul. Dimulai dari rencana ke Festival Jajanan Surabaya yang batal karena jajanannya ndak tiiiit.... kemudian dimotori Yuyun yang sedang menelusuri makanan asli Madura dan berniat mewawancarai sumbernya langsung, kami gerombolan JSer Surabaya: Erni S, Rudy S, Peipei, dan saya sendiri langsung ‘menyusul’ kepergian Yuyun ke Madura.
Kami berempat (minus Yuyun yang sudah ada di Kamal) berangkat dari rumah Bu Erni dan Pak Rudy sekitar pukul 10.45 wib kmdn menuju Pelabuhan untuk menaiki ferry menuju Kamal, diam2 ini ternyata perjalanan petama Peipei mengunjungi “Negara Madura”, perjalanan melintasi Selat Madura selama kurang lebih 40 menit ditemani oleh goyangan ferry yang tumben2nya terasa.
Lawatan ke negara tetangga ini menghabiskan biaya 50 rb untuk 1 mobil + sopir, dan masing2 3rb rupiah untuk para penumpangnya
Setelah mendarat di Kamal dan menjemput Yuyun yang sudah nangkring di rumah sebelah mesjid yang tampak dari Selat Madura, kami meneruskan perjalanan menuju Bangkalan untuk mencoba Nasi Campur “Toloto” di warung Nyalete (bener gak ya nulisnya?) Nasi dengan teman: dendeng, daging Toloto, suun, dan sedikit sambal di pinggir piring langsung licin tandas saya libas. Bumbu Toloto tampangnya antara bumbu rendang dan bumbu rujak, tapi rasanya nggak kuat, warna merah, kental dan tidak pedas. Total kerusakan 4 piring nasi campur + 1 gelas es teh, 1 gelas es jeruk, 1 gelas jeruk hangat, 1 gelas teh hangat dan 1 botol coca cola (La Cola) adalah 43 ribu rupiah.

0 comments: